Di Sydney Australia, Petrokimia Gresik pemenang dalam Stevie Award Asia-Pasifik 2016

28 May 2016 15:47 / PG Public Relation / 1294x viewed

Sebagaimana yang diumumkan di http://asia.stevieawards.com/2016-stevie-winners, PT Petrokimia Gresik mendapatkan penghargaan Stevie Award Asia-Pasifik di urutan ke-3 (tiga) daftar pemenang, imbang dengan perusahaan lainnya seperti Singapore Airlines dari Singapura, KoROAD dari Korea Selatan, dan Strategic Public Relations Group dari Hongkong.

Pemenang penghargaan terbanyak tahun ini adalah Telkom Indonesia dengan total 19 penghargaan (5 Gold, 8 Silver, dan 6 Bronze). Petrokimia Gresik diurutan ke tiga dengan total 12 penghargaan (2 Gold, 3 Silver dan 7 Bronze).

Para pemenang Gold Award diberikan Piala Stevie Awards yang diproduksi oleh perusahaaan yang sama yang membuat Piala Oscar (Academy Awards). Sedangkan pemenang Silver dan Bronze Award menerima medali. Penyerahan penghargaan diselenggarakan di Westin Hotel, Sydney, Australia pada hari Jum’at tanggal 27 Mei 2016. Pada tahun sebelumnya penyerahan penghargaan dilakukan di Shanghai, China.

Pada penerimaan penghargaan tersebut PT Petrokimia Gresik memandatkan Wahyudi, Sekretaris Perusahaan PG, Taufik Ardila Armaputra, Direksi PT Aneka Jasa Grhadika (AJG) dan Alif Rodhiyan, Manager Dep. Akuntansi PG untuk mewakili perusahaan. (isp.-)

Recent News

21 Jul 2019
Tumbuhkan Ekonomi Mikro, Lestarikan Kearifan Lokal
21 July 2019 07:30 / PG Public Relation / 11x viewed
18 Jul 2019
Dorong Produktivitas Pertanian Melalui Pasar Murah dan Edukasi
18 July 2019 09:25 / PG Public Relation / 7x viewed
12 Jul 2019
Must be Careful and Mature
12 July 2019 15:16 / PG Public Relation / 75x viewed
11 Jul 2019
Petrokimia Gresik March was Inspired by Petrokimia Putra Football Club
11 July 2019 14:39 / PG Public Relation / 19x viewed
links
contact

Customer Service Center

08001888777 (bebas pulsa)

0811344774 SMS/WHATSAPP

konsumen@petrokimia-gresik.com


Contact Us

Please fill the form below to ask questions, critics or suggestions about PT Petrokimia Gresik.

Personal Info

Message